FASILITAS, AKTIVITAS DAN PRESTASI SMA PGRI LAWANG MASA KINI DALAM RANGKA SUKSES PPDB TAHUN 2020

Fasilitas SMAPRILA

SMA PGRI LAWANG
Jalan Indrokilo Selatan Nomor 1-A, Bedali, Lawang - Kabupaten Malang

Penerimaan peserta didik baru (PPDB) untuk tingkat SMA swasta sudah mulai di buka, penerimaan peserta didik baru ini di SMA PGRI Lawang sudah di buka dengan menggunakan system gelombang, yaitu :

Gelombang I   : dimulai sejak tanggal 1 Pebruari 2020 – 31 Mei 2020.
Gelombang II  : dimulai tanggal 1 Juni – 31 Juli 2020.

Meski sudah di buka sejak tanggal 1 Pebruari 2020 kemaren, SMA PGRI Lawang, sudah memulai  menerima peserta didik baru, namun belum begitu signifikan. Untuk sekolah menengah atas (SMA) swasta akan menerima peserta didik baru hingga tanggal 31 Juli  2020.

Dengan adanya sistem zonasi ini yang masih diberlakukan oleh pemerintan akan berdampak kepada sekolah swasta, karena dengan sistem zonasi ini tidak lagi menerapkan optimalisasi, sehingga SMA PGRI Lawang TIDAK menggunakan SISTEM ZONASI bahkan memBEBASkan biaya uang gedung atau gratis pembayaran uang gedung.

Gedung SMA PGRI Lawang
Sementara itu, untuk memberikan kenyaman peserta didik baru SMA PGRI Lawang terus memberikan fasilitas yang memadai bagi peserta didiknya. Dengan fasilitas yang diberikan.

SMA PGRI Lawang telah memiliki gedung yang memadai untuk pembelajaran, sehingga proses pembelajaran yang dilaksanakan berlangsung serentak mulai pagi hari pukul 06.45 sampai dengan pukul 16.00 untuk kegiatan ekstrakurikuler dan life skill.



Sertifikat Akreditasi
SMA PGRI Lawang
SMA PGRI Lawang dalam segi kualitas pendidikan telah berupaya semaksimal untuk menghantarkan seluruh siswa dan siswinya dalam meraih masa depannya.

Dengan demikian dalam segala upaya untuk meningkatkan dan mempertahankan kualitas pendidikan di SMA PGRI Lawang, maka dibuktikan bahwa SMA PGRI Lawang telah melakukan akreditasi sekolah yang diselenggarakan oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN). Dan SMA PGRI Lawang telah memberikan yang terbaik dalam akreditasinya dengan Status akreditasinya "A" sejak tahun 2004 sampai dengan sekarang.



Aula Krida Wiyata SMAPRILA
Sebagai penunjang pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan di sekolah, maka SMA PGRI Lawang juga menyediakan aula yang dikenal dengan Aula Krida Wiyata SMA PGRI Lawang.

Aula Krida Wiyata bersifat multifungsi, karena aula tersebut selain digunakan untuk pembelajaran praktek siswa, kegiatan - kegiatan lainnya seperti untuk pertemuan wali murid dan juga bisa digunakan oleh kegiatan kemasyarakatan khususnya masyarakat sekitar sekolah.



Pembelajaran di Lab. IPA
Selain pembelajaran teori maka pembelajaran praktekpun sangat diperlukan guna peningkatan kompetensi dan keahlian siswa, maka fasilitas pembelajaran praktek khususnya mata pelajaran IPA yang terdiri Fisika, Kimia, Biologi telah menjadi bagian dari pembelajaran di SMA PGRI Lawang. Sehingga siswa dan siswa akan memiliki bekal yang kuat baik secara teori maupun praktek dan menghasilkan keluaran siswa yang berpotensi dibidangnya.


Laboratorium Komputer
Dalam bidang IT, SMA PGRI Lawang juga memberikan fasilitas bagi siswanya, agar mereka tidak akan ketinggalan dalam dunia global, dan mampu berkompetisi bila sudah terjun dimasyarakat atau dalam dunia kerja.

Selain laboratorium komputer sebagai fasilitas pembelajaran siswa, maka SMA PGRI Lawang juga melengkapi jaringan internet berupa wifi yang bebas. Sehingga dengan adanya jaringan internet yang diberikan maka sistem pembelajaran di sekolah berbasis website.


Termasuk juga pelaksanaan ujian online, baik ujian sekolah, penilaian tengah semester, penilaian akhir semeter, penilaian akhir tahun, SMA PGRI Lawang melaksanakan ujian online berbasis komputer maupun berbasis smartphone.



Pembelajaran berbasis IT
di Ruang Multimedia
Untuk membentuk karakter belajar siswa, maka pembelajaran di SMA PGRI Lawang dilaksanakan dengan LCD proyektor.

Sehingga siswa tidak hanya mengenal pembelajaran yang bersifat ceramah saja yang membosankan siswa. Dengan demikian, aktifitas, kreatifitas siswa akan terbentuk dalam proses pembelajaran mereka. 



Pembelajaran di Perpustakaan
Sekolah dalam program literasi
Dalam rangka mendukung program pemerintah di dalam pembentukan karakter siswa dalam belajar maka pembiasaan literasi juga menjadi sasaran utama bagi SMA PGRI Lawang.

Guna mendukung program literasi sekolah, maka SMA PGRI Lawang telah mempersiapkan perpustakaan yang cukup memadai dan layak, hal itu dibuktikan bahwa Perpustakaan SMA PGRI Lawang merupakan satu-satunya SMA Swasta se-Malang Raya yang telah mengikuti akreditasi perpustakaan yang dinilai oleh tim assesor pusat dengan hasil akreditasinya "B".



Kunjungan Kepala Cabang Dinas
Pendidikan Provinsi Jatim di
Perpustakaan SMAPRILA
Dalam rangka peningkatan budaya membaca untuk siswa dan siswi SMA PGRI Lawang, maka pihak dinas terkait khususnya Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur wilayah Cabang Kabupaten Malang juga memantau dan memonitor perkembangan dari sisi kualitas dari perpustakaan SMA PGRI Lawang, sehingga dengan demikian kualitas perpustakaan SMA PGRI Lawang akan tetap terjaga dalam memberikan pelayanan kepada siswa dan guru dalam mendukung proses pembelajaran sehingga kualitas siswa juga bisa terus meningkat.


Dalam bidang keuangan di SMA PGRI Lawang juga memanfaatkan teknologi yang berkembang saat ini, sehingga proses pembayaran bagi siswa dapat dilakukan dengan cara offline maupun online.

Semua itu dimaksudkan dengan tujuan untuk membantu dan mempermudah bagi orang tua walimurid dalam melakukan pembayaran di sekolah.


Dibidang kurikulum, SMA PGRI Lawang telah menggunakan kurikulum 13 sejak tahun 2013, sehingga proses pembelajaran dengan metode saintific dan penilaian tiga aspek yaitu aspek Affektif, Kognitif dan Psikomotor.



Mushola Al Hikmah SMAPRILA
Untuk penerapan dan pembelajaran aspek Affektif, maka SMA PGRI Lawang memanfaatkan fasilitas mushola Al Hikmah guna pembelajaran sikap dan pembentukan karakter yang agamis.

Ditempat inilah seluruh siswa dn siswa SMA PGRI Lawang di gembleng karakternya khusus pembentukan mental yang agamis.



Kegiatan Literasi Keagamaan
Pembiasaan untuk siswa dan siswa untuk menghafal surat - surat, yang dilaksanakan setiap pagi sebelum proses belajar mengajar dimulai.

Dengan demikian SMA PGRI Lawang juga membekali mental siswa dan siswi guna menghadap era globalisasi saat ini, dengan harapan siswa dan siswinya tidak akan terjerumus hal yang negatif.



Bentuk Pembelajaran Bidang Keagaman

Dalam melakukan pembinaan
Pelaksanaan Sholat Ied bersama
Masyarakat sekita di sekolah
mental warga sekolah maka SMA PGRI  Lawang juga secara rutin melaksanakan Sholat Ied Adha bersama warga masyarakat yang diselenggarakan di halaman sekolah, sehingga akan tetap terjalin dengan baik hubungan kemasyarakatan antara warga sekolah dengan masyarakat sekitar 

Jaman telah berubah dan berkembang sesuai kebutuhannya, sehingga SMA PGRI Lawangpun juga memberikan bekal ketrampilan yang ditujukan bagi seluruh lulusannya. Maka bekal ketrampilan yang dikemas oleh sekolah dalam bentuk ketrampilan dan dikenal dengan istilah "Life Skill" dan juga pengembangan bakat siswa yang dituangkan dalam bentuk ekstrakurikuler.
Adapun life skill yang diberikan oleh SMA PGRI Lawang ada 4, yaitu : 
    Life Skill Batik SMAPRILA
    Life Skill Batik SMAPRILA
  1. Batik, untuk membentuk karakter dan kepribadian siswa dituangkanlah dalam bentuk karya seni yaitu seni batik. Life skill batik SMA PGRI Lawang juga bekerja sama dengan "LKP Indo Batik" Randuagung Singosari. Maksud dan tujuan kerjasama ini untuk menambah wawasan siswa dan juga mengembangkan ketrampilannya di bidang seni batik, juga untuk membekali siswanya disaat mereka terjun di masyarakat . 
    Siswa SMAPRILA meraih juara
    harapan I nomor tiga dari kiri Tahun 2020
    Dan lifeskill batik di SMA PGRI Lawang telah membuktikan bahwa dari ketekunan, keuletan yang bersifat jiwa kewirausahaan, maka siswa SMA PGRI Lawang telah mendapat juara harapan I lomba selendang batik tulis tingkat kabupaten Malang di Kepanjen pada bulan pebruari 2020 yang lalu.
  2. Sablon, bertujuan
    Praktik Sablon
    untuk belajar berwira usaha sendiri apabila setelah lulus sekolah, sehingga bisa mengurangi angka tingkat pengangguran diusia produktif dan akan berdampak positif bagi siswa sendiri yaitu mereka memiliki jiwa kewirausahaan yang tinggi, dan akhirnya mereka mampu bersaing dimasyarakat.
  3. Tata Boga,
    Pembelajaran Tata Boga SMAPRILA
    SMA PGRI Lawang juga tidak meninggalkan kearifan lokal yang ada disekitar sekolah dalam hal ini lingkungan daerah dimana sekolah itu berada. Dengan demikian, SMA PGRI Lawang juga membekali ketrampilan siswanya dalam bidang tata boga. Sehingga siswa dan siswi SMA PGRI Lawang telah terbentuk jiwa kewirausahannya yang kuat sehingga dibuktikan oleh siswa telah meraih prestasi juara ketiga dalam festival budaya yang diselenggarakan oleh dinas pariwisata untuk produk makanan khas Lawang.
    Juara 3 Tata Boga SMAPRILA dalam Festival Budaya
    oleh DInas Pariwisata Kab. Malang
  4. Design Grafis, dengan perkembangan teknologi yang kian pesat dibidang IT, maka SMA PGRI Lawang juga tidak ketinggalan untuk mengembangkan diri dalam pemanfaatan teknologinya. Dengan dasar itulah sekolah memberikan ketrampilan dibidang IT berupa Design Grafis. Dengan harapan lulusan dari SMA PGRI Lawang juga mampu bersaing dimasyarakat khususnya IT untuk membuka lapangan kerja mandiri.
Ekstrakurikuler yang dilaksanakan di SMA PGRI Lawang ada beberapa antara lain :
  1. Dibidang olah raga, yaitu Kempo.
    Peresmian oleh KONI Jatim
    Untuk Cabor kempo, SMA PGRI Lawang telah bekerja sama KONI kabupaten Malang dibawah naungan Dispora kabupaten Malang. Dan SMA PGRI Lawang telah ditetapkan oleh KONI Kabupaten Malang sebagai pusat latihan bersama se Jawa Timur.
    Shorinji Kempo Dojo SMAPRILA
    Dan juga di SMA PGRI Lawang juga telah memiliki perkumpulan kempo yang disebut Shorinji Kempo Dojo SMAPRILA. Adapun siswa dari Dojo SMA PGRI Lawang dengan tekun dan ulet didalam melatih diri sehingga kensi kensinya telah berhasil membuktikan bahwa Dojo SMAPRILA menjadi juara umum kedua saat diselenggarakan Porkab Malang.
    Dojo SMAPRILA menjadi juara umum kedua dalam even Porkab Malang Tahun 2018
  2. Dibidang olah raga, Bola Voly.
    Tim Bola Voly SMAPRILA dalam
    O2SN Kab Malang Tahun 2019
    Untuk membentuk kesehatan jasmani maupun rohani maka di SMA PGRI Lawang juga memberikan cabor permainan bola voly. Pembetukan jiwa sportivitas dalam diri siswa telah terbentuk bagi siswa SMA PGRI Lawang, sehingga mereka mampu menghadapi segala masalah untuk menentukan bagaimana solusi yang seharusnya mereka lakukan.
  3. Dibidang olah raga, Bola Basket. Selain itu SMA PGRI Lawang juga memberikan ekstrakurikuler bola basket, yang mana siswa dan siswinya juga sangat antusias untuk mengikuti kegiatan ektrakurikuler tersebut.
  4. Dibidang pembentukan mental dan karakter siswa, maka SMA PGRI Lawang melaksanakan ekstrakurikuler pramuka yang bersifat wajib untuk pelaksana kurikulum 13.
    Anggota Ambalan Gadjahmada Pangkalan SMAPRILA
    Namun demikian SMA PGRI Lawang telah memiliki Ambalan Gadjahmada yang telah banyak dikenal oleh kalangan masyarakat bahkan pihak kostradpun juga tidak memandang sebelah mata untuk Ambalan Gadjahmada Pangkalan SMAPRILA.
  5. Dibidang pembentukan mental dan karakter siswa, maka SMA PGRI Lawang melaksanakan ekstrakurikuler Paskibra.
    Tim Paskibra SMAPRILA
    Pembina siswa dalam ekskul paskibra, maka dapat membentuk karakter siswa dalam bentuk kedisiplinan, solidaritas, tanggungjawab, kerja keras, pantang menyerah. Dengan demikian siswa dan siswi SMA PGRI Lawang akan terbentuk karakter Religius, Nasionalisme, Integritas, Mandiri dan Gotong royong.
  6. Didalam bidang pembentukan olah rasa cipta dan karsa, maka SMA PGRI Lawang juga membentuk ekstrakurikuler Seni Tari.
    Tim Ekskul Tari SMAPRILA 
    Tim Ekskul Tari SMAPRILA 
    Untuk membentuk kepribadian yang sesuai dengan budaya bangsa kita SMA PGRI Lawang membuka ekskul seni tari.
    Tim Ekskul Tari SMAPRILA 
    Tim Ekskul Tari SMAPRILA sebagai Juara 3 dalam
    Festival Lawang Kota Tua
    Berkat dengan ketekunan dari tim siswa ekskul tari maka tim SMAPRILA telah mampu meraih juara 3 dalam Festival Lawang Kota Tua di kecamatan Lawang.
  7. Didalam bidang pembentukan olah rasa cipta dan karsa, maka SMA PGRI Lawang juga membentuk ekstrakurikuler MC Bahasa Jawa.
    Tim Ekskul Bahasa Jawa yang praktik langsung
    Maksud dan tujuan diberikan MC Bahasa Jawa antara lain untuk membentuk karakter siswa menjadi manusia yang memiliki adab sopan santun dan tata krama dalam bergaul, dan memiliki jiwa yang santun. Dan juga dengan adanya ekskul MC bahasa jawa dapat dimanfaatkan oleh siswa untuk mendapatkan pemasukan secara finansial.
  8. Didalam bidang pembentukan olah rasa cipta dan karsa, maka SMA PGRI Lawang juga membentuk ekstrakurikuler Seni Musik. Masih dalam lingkup pembentukan karakter siswa dalam olah rasa, siswa yang mengikuti
    Siswa Ekskul Musik Menjadi Juara 1 Solo Vocal
    se-Kabupaten Malang 
    ekskul musik selalu mengikuti dengan maksimal al hasil mereka menjadi juara 1 dalam even FLS2N sekabupaten Malang
  9. Didalam bidang pembentukan Dasar Kepemimpinan, maka SMA PGRI Lawang memberikan kesempatan untuk melakukan kegiatan dasar kepemimpinan dengan mengikutkan pelatihan dan seminar ke-OSIS-an di tingkat propinsi.
    Seminar Kepemimpinan OSIS tingkat Propinsi Tahun 2020
    Maksud dan tujuannya adalah untuk menambah bekal dan wawasan bagi siswa agar menjadi orang yang disiplin dan menjadi manusia yang memiliki kemampuan dalam mengambil sikap, keputusan yang bijak dan bisa bermanfaat bagi hajat hidup orang banyak.
  10. Didalam bidang pembentukan mental siswa untuk cinta tanah air dan bangsa Indonesia tercinta, SMA PGRI Lawang selalu melakukan kegiatan wawasan kebangsaan (wasbang) yang diisi oleh narasumber Koramil Lawang.
    Wasbang Oleh Koramil Lawang Di SMA PGRI Lawang
    Sehingga dengan demikian, harapan sekolah, seluruh siswa dan siswi SMA PGRI Lawang selalu berjiwa  religius, nasionalis, mandiri, gotong royong, integritas untuk keutuhan NKRI tercinta ini.
  11. Didalam bidang pembentukan generasi muda yang tangguh dalam era globalisasi ini, SMA PGRI Lawang juga melakukan kegiatan pembinaan generasi muda yang bebas dari narkoba.
    Pembinaan Generasi Anti
    Narkoba bersama Polres Malang
    Sehingga SMA PGRI Lawang telah bekerja sama dengan instansi terkait dalam hal ini pihak kepolisian yang diisi oleh Kepolisian Resort (Polres) Kabupaten Malang. Namun demikian dengan kegiatan sosialisasi ini mendapat sambutan yang positif dan sangat antusias oleh pihak siswa atau lembaga SMAPRILA.
    Gerakan anti narkoba bersama SMAPRILA-UNS-Polres Malang
    Dalam pelaksanaan kegiatan ini pihak universitas yang diwakili Universitas Sebelas Maret Solo juga ikut ambil bagian untuk mensosialisasikan gerakan anti narkoba untuk generasi muda bangsa Indonesia. 
    Gerakan Anti Narkoba bagi Siswa SMAPRILA

Kerjasama SMAPRILA dengan Instansi Lain Sebagai Bentuk Stake Holder


Dalam rangka untuk menumbuhkembangkan jiwa kewirausahaan siswa SMA PGRI Lawang, maka sangatlah perlu bagi lembaga sekolah membentuk stake holder yang berguna untuk memotivasi siswa sehingga output SMAPRILA mampu bersaing atau berkompetisi dalam masyarakat maupun dunia kerja.

Adapun stake holder yang ditunjuk oleh lembaga sekolah adalah instansi yang bersifat bisa menunjang kemajuan dari siswa SMAPRIL untuk masa depannya.

Instansi - instansi yang ditunjuk antara lain :

  1. Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP Indo Batik Randuagung, Singosari-Malang. Lembaga ini bergerak dibidang ketrampilan batik, sehingga LKP tersebut sangatlah cocok bagi lembaga SMAPRILA untuk mengembangkan ketrampilan batik yang dimiliki oleh SMA PGRI Lawang. SMAPRILA telah melakukan MOU dengan LKP Indobatik Randuagung Singosari sejak tahun 2018 sampai sekarang.
  2. Dispora Kabupaten Malang,
    MOU SMAPRILA dengan
    Dispora Kab. Malang
    SMAPRILA dalam meningkatkan kredibiltas lembaganya untuk mengembangkan prestasi maka sekolah juga menjalin kerjasama atau MOU dengan perkemi Dispora kabupaten Malang pada tanggal 1 April 2018 di Aula Krida Wiyata SMA PGRI Lawang. Sehingga dengan demikian eksistensi SMA PGRI Lawang di lingkungan masyarakat dapat dipercaya bahwa SMA PGRI Lawang benar - benar membuat Stake Holder guna meningkatkan kualitasnya.
    MOU SMAPRILA dengan
    Koni Kab. Malang
    Untuk bidang olah raga yang diangkat adalah Cabor Kempo. Dengan demikian dalam Mou tersebut otomatis terjadi tiga lembaga yang mengikatkan diri dalam bentuk kerjasama yaitu SMAPRILA-Dispora Kab. Malang-Perkemi Kab. Malang. Maka SMA PGRI Lawang menjadi salah satunya SMA Swasta yang telah menjalin kerjasama dalam peningkatan prestasi siswa khususnya dibidang olah raga.
    Pihak SMAPRILA dalam MOUnya
    SMAPRILA-Dispora & Koni Kab. Malang
    Untuk tujuan dimasa mendatang SMA PGRI Lawang menjadi pusat olah raga diwilayah utara setelah Gondanglegi dan Turen untuk wilayah selatan.
  3. BLKI Singosari, SMAPRILA juga menjalin kerjasama dengan BLKI Singosari, dengan tujuan bahwa siswa yang telah lulus dari sekolah dan mau melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi belum bisa dikarenakan masalah biaya, maka SMA PGRI Lawang mengarahkan para siswa yang telah lulus untuk mengikuti pendidikan ketrampilan di BLKI Singosari dengan Program Gratis yang didanai oleh APBN maupun APBD. 
    MOU SMAPRILA dengan BLKI Singosari 
    Tahun 2016 sampai sekarang
    Dengan demikian siswa yang telah lulus dapat bekerja sesuai cita - citanya melalui bursa kerja yang diberikan oleh pihak BLKI Singosari. 
    MOU SMAPRILA dengan BLKI Singosari 
    Tahun 2016 sampai sekarang
    Dan juga selain dibekali ketrampilan siswa yang lulus dari BLKI Singosari akan mendapatkan sertifikat dari badan sertifikasi oleh pemerintah, sehingga siswa yang bersangkutan telah layak untuk bekerja di perusahaan, pabrik atau instansi yang sesuai dengan jurusan yang dipilih oleh siswa.
Prestasi SMAPRILA
  1. Dalam bidang akademik, siswa SMA PGRI Lawang telah mampu meraih juarah 10 besar dalam lomba karya tulis ilmiah tingkat nasonal.
    Peringkat 8 dalam LKTIN
    Dengan demikian telah membuktikan bahwa siswa SMA PGRI Lawang juga mampu untuk menjadi yang terbaik meskipun dalam peringkat sepuluh besar.
    Siswi SMAPRILA nomor 3 dari kiri peraih sepuluh Besar
    LKTIN tahun 2019
    Sehingga dengan demikian SMA PGRI Lawang merupakan salah satu sekolah swasta di wilayah kecamatan Lawang Kabupaten Malang layak untuk dijadikan sekolah pilihan bagi masyarakat Lawang dan sekitarnya.
  2. Dalam bidang olah raga, SMA PGRI Lawang sangatlah patut untuk mendapatkan acungan jempol.
    Medali juara 3 tingkat dunia &
    Medali juara 1 tingkat nasional
    dalam perlombaan treeatlon
    Pada tahun 2018, siswi SMA PGRI Lawang telah mampu menembus juara tingkat dunia dalam perlombaan treeatlon. Fara Dinda siswi SMA PGRI Lawang telah meraih juara 3 tingkat dunia dan juara 1 tingkat nasional dalam perlombaan treeatlon.
    Faradinda Sang Juara Dunia
    Siswa SMAPRILA
    Namun demikian siswi tersebut tetap menunjukkan kerendahan hatinya karena memang pendidikan karakter yang ada di SMA PGRI Lawang tetap dinomor satukan. Dengan demikian berbahagia ananda Faradinda, semoga dengan berkat bakat dan prestasi yang diperoleh semoga bisa mengangkat nama baik SMA PGRI Lawang dan mengharumkan nama bangsa kita tercinta.
  3. Tak kalah penting juga, bahwa SMA PGRI Lawang juga menjadi juara 3 tingkat nasional dalam cabang permainan bulutangkis. Berkat dengan keuletan, kegigihannya untuk berjuang meraih prestasi maka seorang Novian siswa telah sukses di kancah nasional dalam bidang olah raga.
    Vovian Sang Juara 3 Tingkat Nasional
    Cabor Bulutangkis
    Selamat dan sukses untuk anakku Novian, semoga suatu saat nanti bisa mengangkat nama bangsa kita di dunia internasional melanjutkan Rudi Hartono muda.. Aamiinn...
  4. Krisna.. Krisna... Krisna.. Inilah Krisnanya SMA PGRI Lawang yang juga telah mengangkat nama SMA PGRI Lawang di tingkat Propinsi Jatim. Seorang krisna telah mampu menembus tingkat propinsi dalam porprov yang diselenggarakan di tahun 2019. Krisna yang telah tekun, ulet dan bersemangat tinggi dalam dunia olah raga yang berasal dari belahan eropa tepatnya negara Prancis, Petanque namanya.
    Sosok Krisnanya SMAPRILA Sang Juara 3
    Petanque Porprov Jatim 2019
    Dengan semangat dan keuletan serta kegigihan seorang Krisna, dia salah seorang siswa dari SMA PGRI Lawang telah menyumbangkan prestasi dalam bidang olah raga pada SMAPRILA. Selamat dan sukses untuk Krisnanya SMAPRILA.
  5. Lagi - lagi menjadi juara.. SMA PGRI Lawang juga menjuarai dalam perlombaan kontes robot hidrolik tingkat propinsi jatim.
    Juara Tim Terbaik Lomba Robot Hidrolik tingkat Propinsi
    di Universitas Widyakartika Surabaya tahun 2018
    Siswa dan siswi SMAPRILA juga berlatih keras, berpikir maksimal untuk meraih juara untuk dipersembahkan kepada sekolahnya, al hasil tim robotiknya SMAPRILA telah mendapatkan juara tim terbaik dalam perlombaan itu.
    Juara Tim Ter-favorit Lomba Robot Hidrolik tingkat Propinsi
    di Universitas Widyakartika Surabaya tahun 2018
    Selamat dan sukses bagi tim robotiknya SMAPRILA..
  6. next up to update... karena masih banyak prestasi yang belum masuk ke tim redaksi kami. tunggu update an data kami... come on..



#Bravo...
#Jayalah SMAPRILA Jaya....
#www.smapgrilawang.sch.id
#imel: smaprila79@gmail.com
#FB : Smaprila Jaya
#IG: smapgrilawang





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Video Wisata Kota Malang_by. Firananta Satrio Aji

Tata Cara Pendaftaran PPDB Online SMA PGRI Lawang Tahun Pelajaran 2020/2021

2 Mei Sebagai Tonggak Sejarah Pendidikan Bangsa Indonesia